Wakil Walikota Ambon Hadiri Gema Budaya Islam

oleh -30 Dilihat

Ambon.malukubarunews.com – Wakil Wali Kota Ambon Ely Toisutta  mewakili Wali Kota Ambon  Bodewin Wattimena menghadiri kegiatan Gema Budaya Islami .Kegiatan tersebut  diselenggarakan Sanggar Al Muzaffar di Hotel Grand Avira  Selasa, 8 Maret 2025.

Kegiatan ini menjadi wadah bagi para pelajar dan remaja untuk mengembangkan kreativitas serta mengapresiasi seni budaya bernuansa Islami.

Walikota Ambon dalam sambutannya yang dibacakan Wakil Wali Kota menyampaikan,dirinya  mengapresiasi kegiatan Sanggar Al Muzaffar atas inisiatif dan konsistensinya dalam melestarikan serta mengembangkan seni budaya Islami di kalangan generasi muda, khususnya di wilayah Kelurahan Amantelu.

Dijelaskannya,melalui acara Gema Budaya Islami Sanggar Al Muzaffar menunjukkan ide kreatif dalam mengekspresikan bakat seni budaya Islami.

Hal tersebut,  menjadi ruang belajar yang baik bagi pelajar dan remaja untuk mengenal dan mencintai seni budaya Islam, sekaligus mengembangkan rasa apresiasi terhadap warisan budaya Islami Maluku yang wajib dilestarikan dan tidak tergeser oleh pengaruh budaya luar,” jelasnya

Dirinya mengajak kita  untuk terus memupuk semangat gotong royong, menghargai keragaman, dan berkomitmen untuk menjadikan Ambon sebagai Ambon Par Samua,” ajaknya

Ia juga menjelaskan bahwa ,Sanggar Al Muzaffar merupakan organisasi kesenian yang fokus pada pelestarian kesenian tradisional dan Islami.

“Sanggar tersebut juga telah dikukuhkan secara resmi oleh Pemerintah Kota Ambon melalui Dinas Pariwisata Kota Ambon pada tahun 2023.”

Menurutnya,Sejak saat itu pula aktif mengadakan berbagai kegiatan seni secara rutin sebagai bentuk kontribusi nyata dalam pengembangan bakat seni di kalangan generasi muda. (MB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.