BULA, Malukubarunews.com—- Bupati Seram Bagian Timur, Fachri Husni Alkatiri melakukan Safari Ramadhan di kecamatan Teluk Waru, Sabtu (22/3/2025).
Saat Safari tersebut, Alkatiri menyerahkan sejumlah bantuan kepada warga berupa 125 paket Sembako, 4 Paket Nutrisi untuk anak berisiko Stunting, satu paket KB KIT, dan 30 paket santunan.
Selain itu, Fachri Husni Alkatiri juga meninjau kondisi Puskesmas dan Kantor Camat Teluk Waru.
Pada kesempatan itu, Alkatiri berpesan kepada jajaran pemerintahan di wilayah ini untuk melaksanakan tugas secara baik.
Pesan tersebut diantaranya untuk para kepala desa, guna mengelola dana desa secara tepat, sesuai aturan yang berlaku.
” Para kepala desa, para pejabat, dana desa bukan milik katong (kita -red), bukan milik pribadi masing -masing,”ungkapnya.
Dana desa milik masyarakat, sehingga harus dipergunakan untuk kepentingan masyarakat tanpa secara keseluruhan.
” Tanpa pandang bulu, tidak boleh pilah -pilih. Semua masyarakat di desa harus menjadi objek dari dana desa,”tegasnya.
Alkatiri mengingatkan para kepala desa, akan mengawasi penggunaan dana desa secara maksimal.
” Saya punya banyak alat yang akan saya gunakan untuk mengawasi itu. Jadi, tolong gunakan dana desa dengan cara -cara yang baik,”katanya mengingatkan. (MB-MB)