SBB.malukubarunews.com – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Persiapan Seram Bagian Barat (SBB) bersama Polres SBB melakukan bakti kesehatan. Kegiatan sosial ini dilaksanakan di terminal pasar Kairatu, Desa Kairatu, Kecamatan Kairatu, Kabupaten SBB, Senin (5/2/2024).
Bakti kesehatan tersebut dilakukan untuk memeriahkan milad HMI ke-77, juga sebagai cooling system menuju Pemilu Damai yang tinggal 7 hari lagi.
Ketua Umum HMI Cabang Persiapan SBB, Abdul Rahman Rahayaan, menyampaikan, kerjasama dalam kegiatan bakti kesehatan dilakukan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh masyarakat.
“Saya secara pribadi memohon maaf sebesar-besarnya apabila ada kesalahan-keselahan yang kami lakukan selama kegiatan berlangsung,” katanya.
Rahayaan juga berharap Dinas Kesehatan sudah memiliki data berapa banyak masyarakat di SBB yang memerlukan kesehatan gratis.
“HMI juga ingin selalu memberikan kontribusi dan selalu berkolaborasi dengan Polres SBB. Saya mengucapkan terima kasih banyak kepada Polsek Kairatu yang telah membantu kami hingga kegiatan ini dapat berlangsung dengan baik,” ucap Rahayaan.
Kapolres SBB, AKBP Dannie Andreas Dharmawan, menyampaikan pentingnya peran HMI dalam kegiatan sosial dan kegiatan lainnya. HMI diharapkan terus menjadi organisasi yang bermanfaat bagi masyarakat.
Orang nomor satu di Polres SBB ini mengaku kehadiran HMI di Kabupaten SBB terlihat baru, namun di Indonesia HMI telah ada dari dulu dan sudah lama berkiprah di negara ini.
“Kegiatan ini adalah merupakan wujud kasih sayang HMI kepada masyarakat Kabupaten SBB,” ujarnya.
Kapolres mengaku masih banyak warga yang membutuhkan uluran tangan, baik bantuan kesehatan maupun bantuan-bantuan sosial lainnya.
“Mudah-mudahan ini membawa manfaat bagi masyarakat dan saya akan mengajak adek-adek ini (HMI Kab. SBB) untuk memberikan yang terbaik bagi Kabupaten Seram Bagian Barat,” katanya.
Pada kesempatan itu, Kapolres juga menyampaikan berbagai program inovasi yang telah dilaksanakan di kabupaten berjuluk Saka Mese Nusa ini. Diantaranya membuat aplikasi untuk membantu Dinas Kesehatan Kabupaten SBB yaitu Nunusaku Presisi. Aplikasi ini berguna apabila masyarakat membutuhkan donor darah, bisa langsung menghubungi Polres SBB, melalui aplikasi tersebut.
“Saya mengucapkan selamat ulang tahun Ke-77 bagi HMI dan harapan Saya HMI menjadi organisasi yang sangat bermanfaat bagi masyarakat,” harap Kapolres sembari membuka kegiatan bakti kesehatan secara resmi.
Untuk diketahui, dalam kegiatan bakti kesehatan tersebut menghadirkan tim kesehatan yang berasal dari Dokkes Polres SBB dan Puskesmas Kairatu. Tim kesehatan dipimpin Kasi Dokkes Polres SBB, Bripka B. Latirake, sedangkan Puskesmas Kairatu dipimpin Setiawati, Amd.Kep.(*)