Namlea,Maluku Baru News.com-
Warga desa Debowae menunjukan antusiesme tinggi dengan mendatangi balai desa Debowae tempat Pelaksanaan Pemungutan suara Ulang ( PSU ) untuk menggunakan hak pilih mereka,yang di selenggarakan hari ini,Sabtu 5 April 2025. Dengan suasan yang tertib dan aman.
Pelaksanaan PSU di balai desa Debowae kecamatan Waelata kabupaten Buru,ini berlangsung lancar dengan pengawasan dari pihak penyelenggara ,pengawasan Penyelenggara dan personil gabungan setempat.
Dengan Partisipasi aktif warga tinghi menjadi bukti nyata komitmen masyarakat Desa Debowae dalam menjaga demokrasi dan ikut serta menentukan arah pembangunan daerah.
Sukamto, salah satu warga Sadura yang turut serta dalam pelaksanaan PSU di TPS 2 Desa Debowae, menyampaikan apresiasi kepada aparat keamanan.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada Bapak TNI dan POLRI yang telah menjaga situasi tetap aman dan nyaman. Kami sebagai masyarakat merasa tenang dan bisa memberikan suara dengan lancar,” ungkap Sukamto.
Pernyataan ini mencerminkan rasa syukur warga atas peran penting aparat dalam menjaga ketertiban selama proses demokrasi berlangsung. Suasana kondusif di lokasi pemungutan suara juga menjadi faktor utama tingginya partisipasi masyarakat.(MB.TH)