Salahutu.malukubarunews.com.- Dalam rangka mempererat tali silaturahmi serta menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat, Polsek Salahutu menghadiri kegiatan peringatan Hari Besar Keagamaan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW yang digelar di halaman SD Negeri 232 Maluku Tengah, Negeri Liang, Kecamatan Salahutu, Kabupaten Maluku Tengah.
Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 17 Januari 2026, pukul 11.00 WIT, dengan penanggung jawab Kepala SD Negeri 232 Maluku Tengah, Surjani Samual, S.Pd. Acara berlangsung dengan khidmat dan dihadiri oleh unsur TNI-Polri, pemerintah negeri, tokoh agama, tenaga pendidik, serta siswa dan siswi SD Negeri 232 Maluku Tengah.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Salahutu AKP Aris, S.Sos., perwakilan Koramil Salahutu Sertu Samoal, Kepala Pemerintahan Negeri Liang Taslim Somoal, Ustadz M. Ali Lekasalaisa, S.E., para guru, pegawai sekolah, serta para siswa.
Rangkaian kegiatan diawali dengan pembukaan, doa, pengajian, pembacaan rawil, sambutan-sambutan, serta ceramah agama. Dalam sambutannya, Kapolsek Salahutu menyampaikan bahwa peringatan Isra Mi’raj merupakan momentum penting untuk memperkuat nilai-nilai kebersamaan, persaudaraan, dan silaturahmi, khususnya bagi generasi muda.
Kapolsek juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga dan mendukung kesepakatan damai yang telah disepakati sebelumnya demi terciptanya situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif di Negeri Liang. Menurutnya, generasi muda merupakan aset bangsa yang harus dibimbing agar tumbuh menjadi generasi emas menuju Indonesia Emas 2045.
Senada dengan itu, Kepala Pemerintahan Negeri Liang menegaskan bahwa kegiatan keagamaan ini menjadi sarana memperkuat persatuan masyarakat serta mendukung upaya penyelesaian permasalahan yang ada secara damai dan bermartabat. Sementara itu, Babinsa Negeri Liang juga menyatakan komitmennya untuk mendukung seluruh program pemerintah dan upaya menjaga stabilitas keamanan di wilayah tersebut.
Dalam ceramahnya, Ustadz M. Ali Lekasalaisa, S.E., menekankan pentingnya peran keluarga sebagai fondasi utama pendidikan anak, serta mengajak para orang tua untuk lebih peduli dan mengawasi aktivitas anak-anak demi mencegah hal-hal yang dapat mengganggu ketertiban dan masa depan generasi muda.
Kegiatan peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW berakhir pada pukul 12.00 WIT dan berlangsung dengan aman, tertib, serta kondusif. Kehadiran Polsek Salahutu bersama unsur terkait dalam kegiatan ini merupakan wujud nyata sinergi TNI-Polri dan masyarakat dalam menjaga keharmonisan serta keamanan wilayah.(*)

